Hal ini mendasari banyaknya software-software berbasis Windows dikenal dan digunakan secara luas oleh masyarakat Indonesia. Sehingga dalam aktivitas kegiatan sehari-hari pun software Windows-lah yang paling banyak digunakan dan dipelajari. Software Microsoft Office tentu paling banyak digunakan. Masih banyak software windows lainnya yang senantiasa digunakan dan dipelajari masyarakat Indonesia.
Orang awam pun ketika pertama kali membeli perangkat komputer atau laptop pasti akan diberikan instalasi dengan OS Windows. Maka tak pelak, mereka pun mau tidak mau akan menggunakan dan mempelajari OS Windows dengan sendirinya.
Jika kita amati, hampir semua software Windows memiliki struktur atau susunan tampilan yang hampir sama. Saya memberinya sebutan "Filosofi Software Windows". Saya sendiri tak mengenal lengkap sejarahnya. Namun sedikit pelajaran singkat yang saya dapatkan dari Dosen saat kuliah, mungkin bisa membantu Anda memahaminya. Tentu saja ini menjadi salah satu alternatif cara cepat belajar software Windows. Dengan memahami filosofi software Windows, Anda dapat mengetahui kunci utama menu/tools yang ada pada setiap software Windows.
Filosofi Software Windows untuk Memahami Penggunaan Software
Ya, pesan ini yang selalu saya ingat ketika ingin mempelajari software Windows yang baru saya ketahui. Kenali dahulu filosofi software Windows. Hampir semua software windows memiliki tata letak tampilan maupun tools yang sama. Jika kita bisa mengenali dan memahami filosofi software Windows ini maka bisa memudahkan kita dalam belajar beragam software Windows.Berikut ini beberapa info terkait filosofi software Windows.
1) Tampilan Atas Jendela Software
Bisa dibilang software Windows ini sangat mudah digunakan. Software Windows ini pun penataannya memperhatikan cara penulisan maupun cara baca masyarakat umum. Umumnya masyarakat membaca maupun menulis dari arah kiri ke kanan, lalu dari atas ke bawah. Setidaknya fokus mata di awal membuka software adalah bagian atas kiri lalu ke kanan. Bagian bawah adalah fokus terakhir.
Maka bisa Anda amati banyak sekali tools, menu, dan fokus utama software Windows ditempatkan pada bagian atas dari kiri ke kanan. Jadi ketika Anda mengoperasikan software Windows, langsung amati menu dan tools yang tersedia di bagian atas jendela tampilan software, karena di situ terletak semua tombol menu software yang Anda gunakan. Bahkan untuk menu keluar, memperkecil dan memperbesar tampilan software terletak di kanan atas.
2) Tampilan Sisi Kiri
Tampilan sebelah kiri adalah fokus ke dua. Pada beberapa software mereka meletakkan tools atau menu yang paling sering digunakan pada sisi kiri. Adakalanya pemilihan fokus obyek maupun pratinjau (preview) konten. Contohnya adalah Software Adobe Photoshop, Corel Draw, Adobe Premiere, Adobe After Effect, dll. Umumnya tools atau menu pada panel sebelah kiri berbentuk simbol atau ikon sehingga mudah diingat. Pada Microsoft Office maupun software PDF Reader memanfaatkan sisi kiri sebagai tampilan pratinjau konten.
3) Tampilan Sisi Kanan
Sisi kanan software pun berisi tools menu yang merupakan menu lanjutan berikutnya. Menu di sebelah kanan tampilan layar sebagian besar terkait obyek yang sedang kita kerjakan atau olah. Pada software Corel Draw, Adobe Photoshop, Netbeans, Visual Basic, 3DS Max, panel kanan berisi menu yang sangat kompleks dan membahas obyek yang lebih rinci.
4) Tampilan Bawah Jendela Software
Pada tampilan bagian bawah jendela software Windows berisi tool tambahan sekaligus berisi detil status maupun info statistik lainnya. Umumnya berisi info halaman dan status dari dokumen software yang bersangkutan.
5) Menu File, Edit, View pada Sisi Kiri Menu Atas
Kali ini membahas menu yang khusus berada kiri atas layar software Windows. Pada posisi kiri atas hampir semua software Windows berisi menu File, Edit, View atau serupa itu. Menu File berisi tools menu yang berkaitan fungsi keluar dan ke dalam software. Menu File umumnya berisi tentang Open, Close, Save, Exit, Print, Export, dan menu lainnya yang rata-rata berkaitan dengan fungsi in-out.
Menu berikutnya setelah menu File adalah menu Edit. Pada menu Edit berisi tools menu yang berkaitan seputar editing. Umumnya berisi Undo, Redo, Copy, Cut, Paste, Transformation, Scale, Resize, dan beragam pengaturan terkait editing. Jika Anda akan menggunakan software kemudian melakukan editing di dalamnya maka manfaatkan menu Edit ini.
Di sebelah menu Edit ada menu View atau serupa dengannya. Menu View berisi pengaturan tampilan software beserta lembar kerjanya. Ada pengaturan ukuran lembar kerja, batas/margin, mode tampilan berdiri atau memanjang (potrait atau landscape), Ruler, dan lain-lain. Anda bisa memanfaatkan menu View ini untuk mengelola tampilan lembar kerja pada software Windows yang Anda gunakan.
6) Menu Setting, Windows, Help pada Sisi Kanan Menu Atas
Software Windows hakikatnya sangat mudah digunakan karena telah dibekali menu Help. Ya menu Help ini terletak di menu kanan atas. Lebih tepatnya erada di deretan akhir menu setelah menu File, Edit, View. Menu Help ini berguna untuk memandu pengguna software, memberikan jawaban atas kendala yang dialami pengguna, serta beragam cara dan contoh dalam penggunaan software. Hanya saja konten menu Help ini berisi bahasa Inggris. Akan mudah mempelajarinya bagi yang mahir berbahasa Inggris. Jadi bila ada kesulitan menggunakan software Windows, silahkan buka menu Help.
Di sebelah kiri menu Help ada menu Windows atau Setting. Tiap software tidaklah sama dalam memberikan menu Setting atau Windows. Ada kalanya mereka memberikan nama menu Options. Isi dari menu Settings, Windows, atau Option ini adalah pengaturan keseluruhan tentang software Windows yang Anda gunakan.
7) Menu Inti Software di Sisi Tengah Menu Atas
Fungsi utama dari software yang Anda gunakan berada di sisi tengah menu atas. Tepatnya berada diantara letak menu File, Edit dengan menu Settings, Help. Tepat diantara kedua menu tersebut berisi semua tools utama software yang Anda gunakan. Setiap software tidaklah sama isi menu inti software. Hal ini terkait fungsi software itu sendiri.
Sebagai contoh, software Adobe Photoshop berisi menu Image, Layer, Select, dan Filter. Software Microsoft Word memiliki menu inti diantaranya Insert, Design, References, Mailings. Microsoft Excel pun memiliki menu inti berbeda, yakni Insert, Formulas, Data. Software Adobe Audition atau Cool Edit pun berbeda menu intinya. Diantaranya berisi Insert dan Effects.
8) Menu Klik Kanan
Satu lagi tools yang berisi menu untuk memudahkan pengguna software Windows. Menu tools yang muncul bila Anda melakukan klik kanan. Ketika Anda mengoperasikan software dan melakukan aktivitas pekerjaan dengannya, Anda bisa memanfaatkan menu klik kanan untuk memunculkan menu cepat. Menu ini lebih berorientasi pada obyek yang sedang Anda kerjakan.Dengan adanya menu klik kanan, pengguna software Windows lebih dimudahkan dengan tidak perlu mencari tools diantara puluhan menu yang tersedia. Khusus menu klik kanan ini tidak hanya dimiliki oleh software Windows saja. Hampir semua software berbagai sistem operasi telah menyediakan menu klik kanan untuk memudahkan pengguna softwarenya.
Itulah beberapa info tentang filosofi software Windows yang dapat saya bagikan. Semoga dapat memudahkan Anda dalam belajar software Windows dengan cepat. Baca artikel kami lainnya seputar aplikasi yang wajib Anda install pada Windows. Semoga bermanfaat.
EmoticonEmoticon